Nonton Batman Ninja (2018): Petualangan Batman di Jepang


Nonton Batman Ninja (2018): Petualangan Batman di Jepang : Jepang akan mengadaptasi cerita The Dark Knight ke dalam bentuk anime. Dalam anime yang berjudul Bathman Ninja ini, dikisahkan bahwa Batman melakukan perjalanan melintasi waktu dari Gotham abad ke-20 menuju Abad pertengahan di Jepang. Menariknya semua karakter musuh Batman dari Joker, Harley Quinn, Gorilla Grodd, Penguin, Two-Face, hingga Catwoman juga akan melompat ke masa lalu. Dimana mereka memiliki pertempuran epik di era Sengoku atau era perang saudara Jepang pada 1467-1603. Selain itu, anggota keluarga Batfamily, seperti Robin dan Nightwing, juga terut serta dalam film ini. 

Film Bathman Ninja ini akan dirilis secara digital pada tanggal 24 April 2018 dan dalam bentuk fisik pada tanggal 8 Mei 2018 mendatang. Proyek animeini ditangani oleh studio Kamikaze Douga, lengkap dengan jajaran staf kawakan yang telah malang-melintang di dunia industri anime Jepang. Salah satu diantaranya Jumpei Mizusaki sebagai sutradara dan Kazuki Nakashima sebaga penulis naskah. 

Pengisi suaar untuk Batman ialah Koichi Yamadera, Wataru TAkagi sebagai Joker, Rie Kugimiya sebagai Harley Quinn, Ai Kakuma sebagai Catwoman, HOchu Otsuka sebagai Alfred Pennyworth. dan Para produser yang membiayai film ini ialah Leo Chu, Eric Garcia, dan Kaikaze Douga. 

Film ini juga merupakan kolaborasi antara Jepang dan Amerika serikat dibuat oleh DC Comics, DC Entertainment, dan Kamikaze Douga dan diedarkan dengan menggunakan bahasa Inggris dan Jepang oleh distributor Warner Bros mulai pada 24 April 2018. 

Sinopsis Film Batman Ninja (2018)
Batman Ninja melakukan perjalanan waktu karena mesin pengangkut waktu Gorilla Grodd mengangkut banyak musuh terburuk Batman ke zaman feodal Jepang, bersama dengan Dark Knight dan bebearpa sekutunya. Para penjahat itu mengambil alih bentuk sebagai tuan tanah feodal yang memerintah tanah setempat dengan Joker memimpin di antara faksi-faksi yang bertikai. 

Karena persenjataan berteknologi tinggi tradisionalnya hampir habis, Batman harus mengandalkan kecerdasan dan sekutu-sekutunya, termasuk Catwoman dan Bat-family yang diperluas, untuk memulihkan ketertiban tanah di Jepang dan kembali ke Kota Gotham yagn sekarang. 

Info Film: 
  • Rilis: 24 April 2018
  • Sutradara: Junpei Mizusaki
  • Penulis: Leo Chu, Bill Finger
  • Produser: Leo Chu, Eric Garcia, Kamikaze Douga
  • Genre: Aksi, Animasi
  • Durasi: 1 jam 25 menit
  • Distributor: Warner Bros
  • Rumah produksi: DC Comics, DC Entertainment, Kamikaze Douga
  • Negara: Jepang, Amerika Serikat
  • Rating IMDB: 9/10 (282 rating)
  • Rating MPAA: PG-13

Daftar Pemain dan Perannya:
  • Takehito Koyasu sebagai Gorilla Grodd
  • Atsuko Tanaka sebagai Poison Ivy
  • Junichi Suwabe sebagai Deathstroke
  • Chō sebagai Penguin
  • Toshiyuki Morikawa sebagai Dua Wajah
  • Kenta Miyake sebagai Bane
  • Yuuki Kaji sebagai Robin
  • Kengo Kawanishi sebagai Red Robin
  • Daisuke Ono sebagai Nightwing
  • Akira Ishida sebagai Hood Merah
  • Houchu Ohtsuka sebagai Alfred

Nonton Batman Ninja (2018): Petualangan Batman di Jepang 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Nonton Batman Ninja (2018): Petualangan Batman di Jepang "

Posting Komentar